Thursday, April 7, 2011

Mandylion Of Edessa, Handuk Suci Bergambar Wajah Yesus

Mandylion Of Edessa, Handuk Suci Bergambar Wajah Yesus | The Facemash Post - Sebuah handuk diklaim digunakan oleh Yesus Kristus untuk mengeringkan wajahnya akan menjadi salah satu daya tarik di pameran relik Kristen yang akan diadakan pada musim panas ini di Inggris.

Handuk suci tersebut - dikenal dengan nama Mandylion Of Edessa - biasanya disimpan di kapel pribadi Paus di Vatikan.

Namun British Museum telah memperoleh relik tersebut yang dapat dilihat oleh khalayak umum di Pameran Relik Kristen di London Inggris pada bulan Juni 2011.

Mandylion of Edessa terbentuk ketika Yesus mengusap wajahnya pada handuk.
Ada beberapa perkara ilmiah atas asal usul handuk tersebut. Beberapa ahli menyatakan bahwa itu adalah salinan asli buatan sekitar 400 tahun setelah masehi.

Kurator British Museum, James Robinson, mengatakan, "Di Abad Pertengahan handuk itu akan disambut dengan cara yang sama seperti baju berkeringat David Beckham hari ini.”

Legenda mengatakan bahwa handuk tersebut dibuat setelah Raja Turki Agbar dari Edessa menugaskan seorang seniman untuk melukis Yesus.

Akibatnya, Yesus mengusap wajahnya pada selembar kain dan menyerahkannya kepada seniman – dengan gambar wajah Yesus secara ajaib terekam pada bahan tersebut.

Mandylion Of Edessa, Handuk Suci Bergambar Wajah Yesus

No comments:

Post a Comment